ANDA tidak perlu merasa sulit untuk mencari menu hidangan berbuka jika bulan puasa tiba, yang sesuai dengan selera ketika saat kita berada di Jeddah. Di sini ada banyak restoran yang menyajikan berbagai menu masakan. Mulai dari masakan tradisional Arab, China, Jepang, Spanyol, Inggris, Italia dan lain sebagainya.
Jika Anda ingin menikmati hidangan buka puasa ala Italia, berkunjunglah ke beberapa restoran seperti Al Dente Restaurant dengan tarif Rp45 ribu - Rp135 ribu dan Bubbles dengan tarif Rp225 ribu hingga Rp903 ribu. Beberapa menu yang ditawarkan adalah pizza, pasta dan lasagna.
Setelah bosan dengan sajian Italia, Anda pun bisa mencoba masakan khas Prancis yang disediakan di Restoran La Cuzine dengan tarif sekitar Rp361 ribu sampai Rp451 ribu.
Untuk Anda yang mencari masakan tradisional Arab, bisa segera ke Restoran Abu Zaid dan Ajame dengan tarif sekitar Rp90 ribu - Rp135 ribu atau Al Qwqa’a Restaurant sebesar Rp180 ribu hingga Rp225 ribu. Salah satu minuman Arab yang terkenal adalah madu dan kopi tradisional.
Adapun keterangan dari salah seorang manajer Restoran Libanon di Riyadh Yousef Nemer, seperti yang dilansir dari laman www.saudigazette.com bahwa ia siap menawarkan serta melayani para pelanggannya dengan menu-menu popular yang berbeda setiap harinya.
Jeddah atau Jiddah adalah kota terbesar di Mekah, Arab Saudi yang terletak di pesisir Laut Merah. Kota ini juga dikenal sebagai gerbang utama menuju dua kota suci Islam. Mekah dan Madinah
* mediaindonesia
Tidak ada komentar:
Posting Komentar