Senin, 29 November 2010

Sate Pokea Sultra

Bagi Anda yang berlibur ke Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), cobalah berburu Sate Pokea. Sate ini merupakan salah satu makanan khas Sultra yang berbahan utama kerang air tawar dan sangat disukai para penikmat kuliner, terutama wisatawan Nusantara.

Sate Pokea bisa Anda temui di Pohara yang berjarak sekitar 25 kilometer dari Kendari. Selain itu, juga mudah Anda temukan di berbagai lokasi wisata Sulawesi Tenggara, misalnya di Pantai Batu Gong di Desa Soropia, Kecamatan Sampara, Kabupaten Kendari. Jarak Pantai Batu Gong dari Kota Kendari 17 km. Setelah berenang di pantai yang indah, sangat nikmat jika segera menyantap Sate Pokea. Selain kenyang, Anda juga bisa bersantai.

Satu tusuk sate berisi lima hingga enam kerang cukup menggoda selera makan Anda. Apalagi bumbu yang digunakan mirip sate biasa, yaitu kacang tanah yang sudah dihaluskan. Harga sepuluh tusuk Sate Pokea sekitar Rp20.000.

Soal rasa, menurut masyarakat Sultra dan juga wisatawan Nusantara yang datang mencicipi, umumnya mengatakan enak. Sebagai pelengkap, Sate Pokea biasanya dimakan dengan lemper.

Kenikmatan Sate Pokea agaknya memang sudah cukup menyebar. Sebab, pada saat-saat tertentu banyak masyarakat Makassar (Sulawesi Selatan) dan Manado (Sulawesi Utara) yang khusus datang untuk memborong Sate Pokea.


* mediaindonesia

Tidak ada komentar:

Posting Komentar